Pada tanggal 09 Juli 2018-11 Juli 2018 mahasiswa angkatan pertama Program Profesi Insinyur Program Studi Hidrografi Kategori A Institut Teknologi Bandung (ITB) melakukan survei kedalaman di sebagian area di Teluk Jakarta. Kegiatan survei tersebut bertujuan untuk melatih kemampuan mahasiswa calon surveyor hidrografi kategori A dalam menggunakan sistem Multi Beam Echo Sounder (MBES) untuk mengukur kedalaman laut. Kegiatan dibagi menjadi tiga aktivitas utama, yaitu:

  1. Pemeruman utama yang memiliki 21 lajur utama dengan spasi antar lajur sebesar 20 m serta 2 lajur silang dengan spasi 600 m.
  2. Patch test yang terdiri dari 6 lajur dengan spasi antar lajur sejauh 10m.
  3. Performance test yang terdiri dari 5 lajur utama dan 5 lajur silang masing-masing spasi 20 m.

Tim survei inti terdiri dari Aditya Prayoga, S.T., Abilla Pramita Dewi, S.T., dan Catur Susilo Ardi. S.T. Tim inti tersebut dibantu oleh dua orang mahasiswa S1 Teknik Geodesi dan Geomatika ITB yaitu Ahmad Abdul Aziz dan Dody Virgiawan.

Alat pengukur kedalaman yang digunakan adalah MBES tipe Kongsberg M3 sedangkan alat penentuan posisi yang dipakai adalah tipe Veripos yang memiliki sistem Differential Global Positioning System (DGPS). Dalam melakukan pemeruman, tidak hanya alat transducer MBES tipe Kongsberg M3 saja yang digunakan. Terdapat alat-alat lain yang merupakan suatu kesatuan sistem pengukur kedalaman yang terdiri dari Motion Reference Unit (MRU) untuk mengukur gerakan kapal, Sound Velocity Profiler (SVP) untuk mengukur nilai kecepatan suara yang merambat di air, dan GPS Hemisphere untuk menentukan arah kapal. Selain itu, dalam melakukan survei kedalaman, nilai pasang surut air laut juga diperlukan untuk mengoreksi data kedalaman yang diperoleh dari transducer. Data pasang surut tersebut diambil dari salah satu stasiun pasut Badan Informasi Geospasial (BIG) yang terletak di daerah Pondok Dayung, Jakarta Utara. Kegiatan survei kedalaman ini di dukung oleh PT. Geotronix Utama Indonesia dan Laboratorium Survei dan Pemetaan dalam menyediakan alat-alat survei yang dipakai.

Leave a Comment